Lembar Kerja Anak TK – PAUD | Puzzle Geometris 02 | Tangram

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram

Dampingi anak-anak mengeskplorasi keindahan dimensi, melalui lembar kerja anak TK/PAUD/SD berisi puzzle geometri edisi kedua, yang mengusung keunikan tangram. Di samping sejarahnya yang juga menakjubkan, permainan tangram dapat mengisi waktu anak dengan aktivitas yang edukatif dan stimulatif.

Dengan merekayasa posisi dari tujuh kepingan tangram, anak-anak dapat mempelajari tentang estetika bentuk, perbandingan ukuran, konsep-konsep geometris, hingga transformasi bidang datar. Aktivitas tersebut dapat mengasah integrasi motorik visual, aspek seni, dan kognitif, khususnya yang terkait dengan penalaran spasial, daya berpikir kritis, dan kemampuan pemecahan masalah.

Dalam bundel lembar aktivitas/worksheet anak ini, kami sajikan dua set tangram, petunjuk, dan tiga level puzzle yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan dan capaian (milestone) anak. Anda juga dapat membebaskan anak-anak berkreasi dengan kepingan tangram yang tersedia, untuk mengembangkan imajinasi dan kreativitas mereka.

Kami cantumkan pula petunjuk dan deskripsi pada masing-masing lembar kerja, saran aktivitas, serta stimulasi yang berkaitan dengan materi geometri, terutama untuk mengasah penalaran spasial pada anak-anak.

Puzzle Geometri – Tangram

Permainan tangram terbentuk melalui sejarah unik dari abad ke-19 yang dapat Anda baca di berbagai situs dan jurnal. Tangram juga telah lama digunakan sebagai model dalam manipulasi matematika, terutama untuk memperkenalkan berbagai konsep geometri dan pecahan.

Bagi Anda yang belum familiar, secara umum, tangram merupakan sebutan bagi teka-teki geometris asal China, yang terdiri dari 7 keping bidang datar, yang terdiri dari:

  • 2 segitiga besar,
  • 1 segitiga medium,
  • 2 segitiga kecil,
  • 1 persegi, dan
  • 1 jajar genjang.

Dengan posisi awal dalam bentuk persegi, tujuh bagian tangram tersebut harus Anda atur sedemikian rupa hingga membentuk suatu objek, seperti perahu, rumah, jerapah, kelinci, dan sebagainya. Teka-teki tangram umumnya menggunakan siluet objek, untuk diisi dengan tujuh kepingan yang tersedia, menggunakan tiga aturan utama, yaitu: seluruh kepingan harus digunakan, saling bersentuhan, dan tidak boleh bertumpuk atau tumpang tindih.

Namun, untuk pemelajar yang lebih muda, pada halaman ini kami sajikan pula versi yang lebih mudah dengan petunjuk warna dan kerangka bentuk. Melalui set permainan tangram ini, Anda dapat mencapai beragam tujuan pembelajaran sesuai kebutuhan dan tingkat pemahaman anak, antara lain:

  • melatih koordinasi motorik visual,
  • mengenal warna,
  • mengenal ragam bangun datar,
  • memahami perbedaan ukuran,
  • mempelajari transformasi bentuk,
  • mencapai kesadaran akan persamaan bentuk,
  • memahami kekongruenan dan kesebangunan,
  • memahami konsep pecahan,
  • mengembangkan kreativitas dan imajinasi,
  • mengeksplorasi estetika bentuk,
  • mengasah penalaran spasial, serta
  • melatih daya berpikir kritis, analisis, dan pemecahan masalah.

Di sisi lain, beberapa poin yang perlu para pendidik lakukan sebelum, selama, dan setelah proses pengerjaan, antara lain:

Sebelum aktivitas

  • menyampaikan tujuan pembelajaran,
  • mengamati kesiapan anak untuk mengerjakan puzzle,
  • menyampaikan konsep tangram,
  • menggali pemahaman anak tentang geometri dan ragam bangun datar,
  • memberi pengarahan mengenai cara menyelesaikan puzzle.

Selama aktivitas

  • mendampingi anak selama proses pengerjaan,
  • memberi apresiasi ketika anak meletakkan kepingan tangram di tempat yang tepat,
  • mengamati cara anak menyelesaikan puzzle,
  • menyemangati anak untuk menyelesaikan puzzle,
  • mengamati fokus, konsentrasi, dan determinasi anak.

Setelah aktivitas

  • mengapresiasi usaha anak dalam menyelesaikan aktivitas,
  • membahas hasil pekerjaan anak,
  • menggali kembali pengetahuan anak tentang geometri, serta
  • melakukan aktivitas lain yang berkaitan dengan penalaran spasial (baca “Saran Pengembangan Aktivitas” dan “Aspek Pengembangan” di akhir artikel).

***

Berikut ini deskripsi dari masing-masing set lembar kerja anak TK/PAUD/SD berisi puzzle geometri dengan menggunakan tangram. Silakan klik tautan unduh (download link) di bawah gambar, untuk mendapatkan lembar kerja dalam format PDF, dengan resolusi yang optimal untuk dicetak.

Ingin mendapat akses istimewa ke folder berisi 1500+ halaman aktivitas anak (lembar kerja, gambar mewarnai, dan flashcard) dalam bentuk 150+ bundel per tema/aktivitas?

Baca selengkapnya di: Pendaftaran Akses Folder.

Set 1 – Tangram besar dan petunjuk

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram besar dan petunjuk

Set pertama terdiri dari 3 halaman, yang berisi 1 tangram dan 2 halaman petunjuk. Guntinglah tangram dari halaman pertama, lalu susun mengikuti bentuk-bentuk di halaman petunjuk, atau bentuk lain yang anak-anak inginkan.

Pada set ini, penyusunan tangram dapat anak-anak lakukan di buku, di meja, atau bidang datar lainnya.

Set 2 – Tangram dan puzzle

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram untuk puzzle

Set kedua terdiri dari 2 tangram dan 10 macam puzzle, yang masing-masing memiliki 3 level. Gunting 2 tangram di halaman pertama, lalu susun pada halaman puzzle, sesuai dengan capaian anak. Setelah itu, ajak anak-anak membaca dan menebalkan nama bentuk, untuk melatih motorik halus, khususnya keterampilan menulis kata.

Catatan: Anda dapat mencetak tangram di kertas A4 80 gsm biasa dan menempelkannya untuk masing-masing puzzle, atau mencetak di kertas tebal dan menggunakan tangram berulang kali untuk setiap puzzle.

Berikut ini 10 puzzle yang dapat anak-anak gunakan untuk tangram set kedua:

Tangram puzzle – ikan

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – ikan

Tangram puzzle – perahu

Download: Tangram puzzle – perahu

Tangram puzzle – roket

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – roket

Tangram puzzle – angsa

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – angsa

Tangram puzzle – hati

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – hati

Tangram puzzle – kuda

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – kuda

Tangram puzzle – pohon

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – pohon

Tangram puzzle – kucing

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – kucing

Tangram puzzle – rumah

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – rumah

Tangram puzzle – unta

Kognitif lembar kerja anak tk sd puzzle geometri tangram
Download: Tangram puzzle – unta

Ingin mengunduh bundel berisi 34 halaman di atas dalam satu file PDF, plus ratusan bundel lainnya? Baca selengkapnya: Akses bundel PDF per tema/aktivitas

Mengasah penalaran spasial

Untuk memperkenalkan anak-anak dengan ilmu geometri dan penalaran spasial lainnya, Anda dapat menggunakan lembar aktivitas mengenal bangun datar, merangkai rumah 2D, puzzle geometri, meniru desain, menebalkan bentuk, dan berbagai aktivitas pada tautan yang kami cantumkan di akhir artikel.

Saran Pengembangan Aktivitas

Terdapat berbagai aktivitas untuk memperkenalkan ilmu geometri, khususnya yang terkait dengan penalaran spasial bagi anak-anak, antara lain:

  • Berkreasi bebas menggunakan balok kayu atau lego.
  • Membangun kota dengan balok kayu atau lego.
  • Membuat mosaik, montase, dan kolase.
  • Menyelesaikan permainan pattern block, tangram, tetris balok, dan semacamnya.
  • Bermain marble run buatan sendiri menggunakan berbagai benda yang ada di rumah, sekolah, atau alam sekitar.
  • Membuat menara kartu.
  • Membuat istana dengan berbagai benda yang ada di rumah.
  • Berjalan atau berlari menyusuri garis dengan bentuk geometris.
  • Bermain penyeimbangan batu (balancing stone) di alam.
  • Membuat bentuk geometris menggunakan ranting kering.
  • Membuat kolase dengan daun kering dan ranting.
  • Menyanyikan lagu tentang aneka bangun datar.
  • Berbagai aktivitas lain, yang dapat merayakan kecerdasan majemuk (multiple intelligence) dan minat bakat unik masing-masing anak.

Aspek Perkembangan

Merangkum dari penjelasan sebelumnya, berikut ini aktivitas dan stimulasi pada lembar kerja anak berisi puzzle geometri berupa tangram.

  • Memahami cara menyelesaikan puzzle tangram: kognitif, pemahaman terhadap prosedur, berpikir kritis, pemecahan masalah.
  • Mengamati transformasi bentuk dari susunan tangram: kognitif, persepsi visual (form constancy, diskriminasi visual, visual memory), daya analisis, observasi, berpikir kritis, penalaran spasial.
  • Mengetahui nama bangun datar: verbal-linguistik, visual memory, geometri, spatial recognition.
  • Mengenali suatu bangun datar sebagai komposisi gambar: persepsi visual (figure ground perception, visual memory, form constancy, diskriminasi visual, visual tracking), penalaran spasial, fokus, ketelitian.
  • Menggunting dan menempel: integrasi motorik visual.
  • Mencocokkan bentuk yang sama: kognitif, persepsi visual, observasi, analisis, logika, pemecahan masalah, fokus.
  • Menyusun bentuk sesuai petunjuk: kognitif, persepsi visual, observasi, pemecahan masalah, fokus.
  • Berkreasi menggunakan tangram: kognitif, persepsi visual, seni, kreativitas, berpikir kritis, pemecahan masalah.
  • Menyusun potongan bentuk sesuai warna atau kerangka: kognitif, persepsi visual, mengenal warna, penalaran spasial, logika, analisis, pemecahan masalah.
  • Menyusun bentuk menjadi gambar objek: kognitif, penalaran spasial, seni, geometri, pemecahan masalah, berpikir kritis.
  • Membahas hasil pengerjaan dan aktivitas yang dilakukan: kecerdasan verbal-linguistik (bahasa), kecerdasan interpersonal, kepercayaan diri, analisis, berpikir kritis, observasi, pengetahuan.
  • Melatih fokus, konsentrasi, dan determinasi, dalam menyelesaikan tugas.

***

Media edukasi terkait:

Temukan media edukasi terkait, dari sumber lainnya:

Selamat beraktivitas!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *